Selasa, 16 September 2008

buka bareng ala kadarnya


Akhirnya di sore itu buka bareng plus shalat taraweh berjamaan forum silaturahmi warga Griya Insani kukusan dapat dilaksanakan. Setelah sempat was-was hujan akan mengguyur komplek GIK, karena sekitar jam duaan memang kompleks hujan dan mendung setelahnya. Ya maklum, Mushalla yang dijanjikan akan dibangun, ternyata belum berdiri juga. Tiada rotan akar pun jadi, pun jalanan kompleks di depan area Mushalla dijadikan ajang untuk ngumpul. Dengan tikar dan alas seadanya acara diselengarakan. Sound system dadakan pinjeman Pak Hisyam memadu dengan masakan padang racikan Bu Haji, menambah semarak acara sore itu. Alhamdulillah buka bareng ala kadarnya berhasil dibuka oleh Ust. Dindin sang auditor.

Acara yang skiranya dimulai jam 17.00, ternyata baru benar-benar dibuka skitar pukul 17.30. Tamu undangan masyarakat sekitar juga telah hadir ditempat. Setelah prosesi layaknya acara tingkat komplek dengan berbagai sambutannya, Adzan Magrib terdengar dari Masjid dan Mushalla tetangga. Pertama bahagia karena puasa hari ini sudah tertunaikan, tapi kerinduan mendengar adzan dari Mushalla kompleks sendiri terusik lagi. Namun kerinduan itu kembali buyar setelah melihat segelas cendol yang telah dibagikan oleh ibu-ibu. Prosesi sementara rehat sebentar untuk sekadar membatalkan puasa dan dilanjutkan shalat magrib berjamaah.

Sesudah itu Ust. dr. Arif memulai kultum dan diskusi tentang puasa ditinjau dari kesehatan (kurang tahu, judulnya bener atau tidak). Mungkin perlu postingan sendiri tentang hasil diskusi kali ini. Setelahnya, kita harus bersabar dulu mencicipi makanan besar yang disediakan,karena acara dilanjutkan dengan shalat taraweh dan witir berjamaah yang diimami oleh ust. Adila.

Nah, sampai pada acara inti, santap makanan bersama. Mungkin inilah acara yang sedang ditungggu-tunggu oleh Bapak-Bapak. Tidak lupa juga, di akhir acara kekompakkan Ibu-Ibu dalam hal cuci-mencuci sudah terbukti.

8 komentar:

Anonim mengatakan...

itu pisang satu tandan emang hasil kebun sendiri ya...boleh juga tuh kalo tar aku ada hajatan nikahin anakku....hehehehe

griya insani kukusan mengatakan...

Boleh Pak, tingal hubungin panitia tuh

Anonim mengatakan...

xixixixi...pisangya tahan busuk gak..soalnya nunggu 20 tahunan lagi

Anonim mengatakan...

Senang nya ya bisa buka puasa bareng. Sayangnya kita sekeluarga tidak bisa ikutann!! krn hujan...

Anonim mengatakan...

Senang nya ya bisa buka puasa bareng. Sayangnya kita sekeluarga tidak bisa ikutann!! krn hujan...
frm: hera & keluarga

Anonim mengatakan...

program berikutnya apa nich??

Anonim mengatakan...

program selanjutnya Pulang kampung dan menanti Idul Fitri......ada THR ga yah hehehehehehehehe

Anonim mengatakan...

Selamat dan Sukses buat Panita yang sudah mewujudkan acara buka dan terawih bersama, ditunggu acara yang laennya ya... bravo Panitia DKM Alinsaan...